Dewan Redaksi Pegiat Pendidikan Indonesia Yogyakarta
Jakarta — Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) resmi mengumumkan perubahan jadwal pelaksanaan Upacara Hari Lahir Pancasila tahun 2025.
Semula dijadwalkan pada Minggu, 1 Juni 2025, upacara kini akan digelar secara serentak pada Senin, 2 Juni 2025, termasuk di seluruh satuan pendidikan formal, dari PAUD hingga perguruan tinggi.
Perubahan tersebut tertuang dalam Surat Edaran Kepala BPIP Nomor 4 dan Nomor 5 Tahun 2025, yang menggantikan ketentuan awal dalam SE Nomor 3/2025.
Dalam surat sebelumnya, seluruh sekolah diwajibkan melaksanakan upacara bendera secara luring di hari Minggu, meskipun bertepatan dengan hari libur nasional.
Namun, kebijakan itu mendapat penyesuaian untuk memastikan partisipasi optimal dari masyarakat, khususnya kalangan pendidikan.
“Perubahan ini bertujuan agar pelaksanaan upacara berjalan lebih optimal dan partisipasi masyarakat lebih maksimal,” ujar Kepala BPIP dalam pidatonya, seraya menekankan pentingnya momen 1 Juni sebagai refleksi nilai-nilai kebangsaan.
Upacara peringatan tingkat nasional akan dilaksanakan di halaman Gedung Pancasila, Jakarta, pada Senin, 2 Juni 2025 pukul 10.00 WIB.
Acara tersebut akan dihadiri oleh Presiden RI, Wakil Presiden, dan para pejabat tinggi negara lainnya.
Sementara itu, satuan pendidikan di seluruh Indonesia diwajibkan menyelenggarakan upacara bendera pada pagi hari di sekolah masing-masing.
Para siswa, guru, dan tenaga kependidikan diimbau hadir tepat waktu untuk mengikuti jalannya upacara.
Selain pengibaran Bendera Merah Putih selama satu hari penuh, sekolah juga dianjurkan untuk menggelar kegiatan edukatif bertema Pancasila.
Bentuk kegiatan bisa berupa lomba nilai kebangsaan, pameran karya siswa, diskusi reflektif, atau bentuk lain yang memperkuat pemahaman tentang ideologi Pancasila di kalangan peserta didik.
Dengan pelaksanaan Upacara Hari Lahir Pancasila yang bertepatan pada hari Senin, sejumlah sekolah kemungkinan besar akan meniadakan upacara bendera rutin hari Senin, dan menggantinya dengan upacara peringatan nasional tersebut.
Tema peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini adalah:
“Memperkokoh Ideologi Pancasila Menuju Indonesia Raya.”
Kepala BPIP dalam pidato resminya menyampaikan pesan mendalam kepada seluruh rakyat Indonesia:
“Hari ini, tanggal 1 Juni 2025, kita kembali memperingati momentum yang sangat penting dalam sejarah bangsa Indonesia: Hari Lahir Pancasila. Hari ketika kita tidak hanya mengenang rumusan dasar negara, tetapi juga meneguhkan kembali komitmen kita terhadap nilai-nilai luhur yang menjadi pondasi berdirinya Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pancasila adalah rumah besar bagi keberagaman Indonesia.”
Dengan adanya penyesuaian jadwal ini, BPIP mengajak seluruh masyarakat, terutama dunia pendidikan, untuk tidak hanya sekedar mengikuti upacara secara seremonial, tetapi juga menjadikannya momen penguatan ideologi bangsa di tengah tantangan zaman.
Tags: 2025 Upacara Hari Lahir Pancasila BPIP
Copyright By@PUNDI - 2024
BACK TO TOP